GREAT Britain Week di Senayan City
GREAT Britain Week merupakan bagian dari peluncuran kampanye GREAT di Indonesia.

A GREAT Britain Week in Senayan City
Kedutaan Besar Inggris Jakarta menyelenggarakan 鈥淕REAT Britain Week鈥� pada 17-22 September 2013 di Senayan City. Di acara GREAT week turut serta berbagai aktivitas individual yang menampilkan produk-produk, brand, dan ikon-ikon terbaik Inggris, mulai dari inovasi, teknologi, edukasi, fesyen, olah raga, pariwisata dan musik, yang secara resmi dibuka oleh Yang Mulia Pangeran Andrew, Duke of York.

A GREAT Britain Week in Senayan City

皇冠体育app official launch ceremony was attended by the Duke of York

HRH Prince Andrew attended Business Reception at Senayan City
Tujuan dari GREAT week adalah untuk menarik masyarakat Indonesia melihat tampilan menyegarkan dari Inggris dan mengundang masyarakat Indonesia untuk berkunjung, belajar, dan berbisnis dengan Inggris.

UK Visa Consultancy
Rangkaian utama dari GREAT week termasuk kehadiran Wing Commander Andy Green yang menyampaikan kepada publik bagaimana dia mengonstruksi dan mengendarai mobil dengan kecepatan lebih dari 1,600 km/jam; peragaan busana dari merk terkemuka Inggris seperti Debenhams, Superdry, Dr. Martens, dan TM Lewin; serta pertunjukan musik oleh Nidji, Rumah Sakit, dan band lain lainnya.

Fashion show by many of the UK's most well known brands
Duta Besar Mark Canning mengatakan:
Kampanye GREAT dirancang untuk menunjukkan kepada dunia berbagai hal terbaik tentang Inggris, dan hal ini telah terjadi di Jakarta selama sepekan. Ini bukan akhir dari kampanye GREAT di Indonesia melainkan merupakan langkah awal hingga 2 tahun kedepan untuk acara, pertunjukkan, dan pagelaran dimana kami mencoba dan membawa hubungan Inggris dan Indonesia lebih erat dari sebelumnya.
Perayaan seminggu ini diakhiri dengan bergabungnya Menteri Luar Negeri Inggris melalui Pesan Video untuk mengumumkan perluasan prioritas visa untuk Indonesia. Tidak pernah lebih mudah sebelumnya bagi masyarakat Indonesia untuk berkunjung, belajar, dan berbisnis dengan Inggris. Pesan video dapat disaksikan .
Catatan untuk Redaksi
-
Kunjungi halaman kami untuk lebih banyak foto acara GREAT Britain Week.
-
Temukan British Embassy Jakarta di dan Twitter